Kusnendar, 25 tahun lalu mengawali karir di Pertamina sebagai staf di LOBB 2 yang memproduksi tabung gas sebagai cikal bakal Domestic Gas Pertamina. Berbagai penugasan telah dijalaninya. ” Sebagian besar di lingkungan kantor pusat Pertamina. Paling lama di Bagian IT,akhir 2000 hingga medio 2005 atau sekitar 4 tahun” ujar pria kelahiran Sukoharjo Jawa Tengah ini kepada Kuliner Magazine.
Karirnya terus menanjak dan dipercaya menjadi General Manager MOR IV yang membawahi Propinsi Jateng dan Propinsi DIY pada tahun 2015. Berbagai inovasi dilakukan diantaranya menggelar even Bright Gas Homemade Cooking Competition, Bekerjasama dengan Pemkab / Pemkot di Jateng menggelar Deklarasi Aparatur Sipil Negara ( ASN ) Gunakan LPG non subsidi, Optimasi penjualan produk Pertalite, Asset Information System (AIS) atau sistem monitoring aset berbasis web yang kini dijadikan sebagai program Pertamina Nasional dan digunakan di seluruh unit bisnis Pertamina, serta langkah konkrit distribusi BBM saat kemacetan arus mudik di pintu keluar tol Brebes Timur ( Brexit ) pada lebaran 2016 lalu.” Yang paling berkesan bagi saya selama bertugas di MOR IV adalah ketika melayani pemudik yang membutuhkan pasokan BBM saat macet parah di Brexit. Waktu itu, saya harus terjun langsung ke lapangan dan menyiapkan tim menggunakan sepeda motor untuk memasok BBM kepada pemudik”, tambahnya.
Inovasi dan kerja keras membawanya ke jenjang karir selanjutnya, yakni sebagai Vice President Domestic Gas PT Pertamina sejak Maret 2017 hingga sekarang. Inovasi terbaru, program aplikasi “Bright Home Service”. Yakni, pelayanan pesan antar berbasis digital melalui mobile phone yang memudahkan konsumen dalam melakukan pemesanan dan pembelian LPG Bright Gas 5,5 kg dan Bright Gas 12 kg. Program Uji Coba ini dilaunching di Fresh Market Citraland Surabaya, Minggu 29 Oktober 2017 silam.”Kami uji coba terbatas di sekitar Citraland dulu, setelah dianalisa dan dievaluasi, layanan baru ini akan kita perluas lagi” pungkasnya.
KULINER FAVORIT
Untuk urusan kuliner, pria yang akrab disapa pak Kus ini ternyata sangat menyukai makanan yang berkuah. Kuliner favoritnya, tongseng, soto, soto mie,dan sayur lodeh. Sedangkan minuman favoritnya adalah wedang jahe dan wedang uwuh khas Jogja yang diberi jahe. “Saya suka kuliner yang ada kuahnya. Tidak harus di resto mahal, di kaki lima juga oke saja, asal rasanya pas di lidah. Kalau minuman saya suka yang ada jahenya. rasanya lebih seger, bikin badan hangat” tambahnya.
Kerennnn pak Kusnendar….semoga sehat terus, semakin sukses dunia akhirat ya pak….aamiin ya robbal ‘alamiin…..